Thursday, November 04, 2004

Asal itu katanya adalah

Kampung asal,
kampung sejati adalah kampung akhirat
hingga di dunia yang singkat ini
hidup mestinya jauh melampaui batas umur

menempatkan al quran pada asalnya,
sebagai sumber petunjuk bagi jiwa.
dibaca khatam tak lebih dari 40 hari, dihapal sesuai kemampuan
dipahami semua terjemahannyadan tafsirnya lebih rinci
sembari mengajak jiwa dan raga ini
mentaati setiap rinci kehendakNya

kembali pada asal hadist
sebagai sumber petunjuk kedua bagi hidup
dihapal minimal 42 hadist,
bila tak mampu minimal diketahui pokok2nya
juga kitab riyadushshalihin

memulangkan harta pada asal,
bahwa harta milik bukan yang disimpan,
tapi yang dibelanjakan di jalan Allah
harta milik itu hanya titipan,
yang harus dicermati dari mana asal, dan kemana mengalir

mengembalikan malam pada asal
bahwa mestinya, bersujud dan bertasbih
memiliki bilangan detik yang jauh lebih banyak dari tidur
dan itulah hakikat asalnya istirahat
:menyerap kekuatan pada sang empunya kekuatan

pulang ke asal adalah
mengembalikan diri pada fitrahnya,
yang mengabdi hanya padaNya,
satu-satunya.

termasuk memberi cinta dan kemanfaatan bagi
sebanyak mungkin manusia
yang ada pada bulatan bola dunia

...
pulanglah...
pulang ke asal

risvya.blogspot.com

0 Comments:

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home